Wednesday, November 4, 2009

Browser Update Firefox 3.0.1.5 dan 3.5.4


Pihak mozilla selaku developer browser Firefox mengabarkan bahwa mereka kini telah merilis Firefox 3.0.15 dan Firefox 3.5.4. Versi ini sekaligus merupakan update Firefox versi 3.0.x dan 3.5.x, oleh karena itu bagi anda yang sebelumnya telah terinstall firefox versi tersebut bisa langsung melakukan update melalui browser firefox masing-masing.

Tercatat bahwa bahwa dalam update kali ini pihak developer mozilla telah memperbaiki (paches) sebanyak 10 celah keamanan untuk firefox 3.0. dan 16 celah kemanan untuk firefox 3.5. Untuk lebih detailnya anda dapat membacanya langsung pada situs resmi mereka.

Nah, apa aja sih yang diperbaiki di Firefox 3.5.4 dari yang sebelumnya??? inilah dia:

  • Memperbaiki beberapa isu stabilitas
  • Menambah kemampuan untuk mengajukan kembali crash report
  • Memperbaiki: Setelah menggunakan Clear Recent History, beberapa situs SSL tak dapat menampilkan semua gambar dan styles tanpa menekan tombol reload
Nah, kalo tertarik make updetan terbaru ini, silakan. Bagi pengguna lama cukup dengan menekan tombol Help di toolbar atas Firefox terus Check For Updates terus ikuti aja petunjuk selanjutnya.

Bagi anda para pecinta browser Firefox yang memakai firefox versi 3.0 dan 3.5 alangkah sebaiknya untuk melakukan update, ini dimaksudkan untuk alasa keamanan serta stabilitas dari firefox itu sendiri. Untuk yang baru mau mencoba kehandalan firefox, anda dapat download kedua versi diatas.

Saya pribadi merasa puas berselancar dengan Firefox 3.5.4 di PC dan seri 3.0.15 di Net Book, hampir kesemua versi berjalan mulus dan tentunya di dukung juga kestabilan jaringan yang kita gunakan.

Download Firefox 3.0.15 | Download Firefox 3.5.4

Sumber : Kang Rohman , engeldvh.


1 comments:

andreas said...

terbaik,...
https://www.tokopedia.com/mmionline/etalase/blower-solder-uap

Post a Comment

Mohon tinggalkan jejak Sobat, dengan memberikan komentar. Trimakasih.

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Cheap Web Hosting